Tragedi KA: Tiga Meninggal, Termasuk Masinis dan Asisten Masinis

Tragedi KA: Tiga Meninggal, Termasuk Masinis dan Asisten Masinis
Foto tabarakan KA Bandung Raya dan KA Turangga ( Foto Net)
  • 2Minutes
  • 41Pembaca

PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan tanggapan resmi terkait kecelakaan yang melibatkan KA Turangga relasi Surabaya-Bandung dan KA Lokal Bandung Raya di petak Stasiun Cicalengka-Haupugur pada Jumat (5/1/2024).

Manajer Humas Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi, membenarkan insiden tersebut dan menyatakan bahwa petugas sedang dalam perjalanan menuju lokasi kejadian. “Betul mengalami tabrakan, antara KA Turangga relasi Surabaya-Bandung dengan KA Lokal Bandung Raya di petak Stasiun Cicalengka-Haupugur,” ungkapnya.

Meskipun belum dapat memastikan jumlah korban, Ayep menyatakan bahwa petugas sedang melakukan evakuasi, dan informasi lebih lanjut akan diberikan setelah mendapatkan laporan resmi. “Korban masih belum bisa dipastikan, saya nunggu laporan dari petugas,” ucap Ayep.

Ayep menegaskan bahwa penyebab tabrakan sedang diselidiki oleh pihak berwenang. “Sementara kita telusuri dulu kejadian ini. Kami sedang bergerak ke lapangan,” tambahnya.

Dalam perkembangan terkait, Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo, menginformasikan bahwa tiga orang meninggal dunia dalam insiden tabrakan tersebut, termasuk masinis, asisten masinis, dan pegawai kereta. Untuk para penumpang, hingga saat ini, masih dalam penelusuran dan dikonfirmasi dalam keadaan selamat.

Proses evakuasi oleh petugas gabungan dari Basarnas, Damkar, dan Dinas Kesehatan (Dinkes) masih berlangsung. Guna menjaga keamanan, telah dipasang garis perimeter agar masyarakat tidak mendekat ke lokasi kecelakaan. PT KAI menegaskan keterlibatan pihak terkait guna menangani dan menyelidiki kejadian ini dengan serius.

Ahmad Fauzi

Ahmad Fauzi

Penulis di PintuBerita.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Nyalakan Notifikasi OK No thanks